BanyuwangiPeristiwa

Amankan Selat Bali Selama G20, Polresta Banyuwangi Gelar Patroli Laut

visfmbanyuwangi.com – Polresta Banyuwangi melalui Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Banyuwangi melakukan patroli laut di perairan Selat Bali, untuk mendukung pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Nusa Dua Bali agar berjalan aman dan lancar.

Jajaran pengamanan di wilayah Jawa Timur termasuk di Banyuwangi menjadi penyangga atau imbangan dari KTT Presidensi G20 di Bali. Sehingga, di perlukan kewaspadaan cukup ketat agar tidak terjadi berbagai hal yang tidak diinginkan, yang bisa mengganggu jalannya kegiatan tersebut.

Untuk itulah, Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa didampingi Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Mashur Ade melaksanakan kegiatan patroli laut.

Kegiatan ini untuk memantau situasi Kamtibmas di wilayah perairan selat bali yang menjadi tanggungjawab Polresta Banyuwangi dalam menjaga situasi keamanan menjelang, selama dan pasca KTT G20, serta untuk melihat secara langsung dari dekat situasi perairan di wilayah selat Bali.

Perwira dengan tiga melati ini bersama Kasat Polair juga mendekati kapal penumpang yang lego jangkar serta memberikan himbauan kepada para penumpang kapal bahwa menjelang, pada saat dan paska pelaksanaan KTT G20, aparat gabungan dari Polresta Banyuwangi dan Brimob juga TNI melaksanakan pemeriksaan di pintu keluar dan masuk Pelabuhan ASDP Ketapang, maka para penumpang dihimbau agar dapat mematuhi tahapan-tahapan pemeriksaan.

“Pelabuhan ASDP Ketapang adalah wilayah penyangga pengamanan KTT Presidensi G20,” ujar Kapolresta Banyuwangi.

Dalam patroli di tengah laut bersama Kasat Polairud tersebut dengan menggunakan kapal patroli Sat Polairud Polresta Banyuwangi untuk memantau secara langsung situasi keamanan di wilayah perairan Selat Bali.

“Kami juga mendekati kapal penumpang yang lego jangkar dan memberikan penjelasan bahwa dalam rangka kegiatan KTT G20 di Nusa Dua, kepolisian melaksanakan pemeriksaan di pintu keluar dan masuk Pelabuhan ASDP Ketapang. Sekaligus menghimbau agar masyarakat dapat mematuhi tahapan-tahapan pemeriksaan yang sudah dibuat,” papar Kapolresta.

Selain itu, Kombes Deddy  juga menginformasikan bahwa pihaknya juga telah melaksanakan patroli memantau pelaksanaan pemeriksaan Kendaraan Bermotor dan CCTV di Pos Pam ASDP Ketapang, Pos Pam Bandara Internasional dan Pelabuhan Rakyat Blimbingsari.

“Kami terus menghimbau kepada para penumpang kapal mengenai kegiatan pemeriksaan di pintu masuk dan keluar Pelabuhan ASDP Ketapang, Banyuwangi sebelum, disaat maupun setelah kegiatan KTT G20. Sehingga di harapkan mereka bisa mematuhi arahan dari para petugas selama dalam pemeriksaan,” pungkas Kapolresta.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button